get app
inews
Aa Text
Read Next : Nelayan di Lebak Tarik Perahu ke Darat, Gelombang Tinggi Ganggu Aktivitas Melaut

Dihantam Angin Kencang, Rumah Warga Ujung Jaya Pandeglang Rusak Parah Tertimpa Pohon

Rabu, 08 Oktober 2025 | 10:58 WIB
header img
Petugas bersama warga membersihkan puing rumah di Desa Ujung Jaya, Pandeglang, yang ambruk tertimpa pohon akibat angin kencang. Foto: Iskandar Nasution

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id Cuaca buruk yang melanda wilayah Pandeglang, Banten, menyebabkan sejumlah rumah warga di Desa Ujung Jaya, Kecamatan Sumur, mengalami kerusakan parah pada Rabu (8/10/2025) dini hari. Hembusan angin kencang disertai hujan deras membuat pohon besar tumbang dan menimpa rumah-rumah warga.

Sejumlah warga tampak panik dan menangis melihat rumah mereka hancur tertimpa pohon. Salah satunya, Suryati, tak kuasa menahan tangis saat didatangi Muspika Kecamatan Sumur. Ia mengaku sedih karena rumah yang selama ini ditempati bersama keluarganya rusak parah akibat pohon tumbang.

“Angin kencang sekali, tiba-tiba pohon depan rumah roboh dan menimpa atap. Saya hanya bisa pasrah,” ucap Suryati dengan sedih.

Hal serupa dialami Jamiyah, warga lainnya. Ia menceritakan saat kejadian dirinya bersama suami sedang berada di dalam rumah. Tiba-tiba terdengar suara keras, disusul atap rumah yang ambruk akibat tertimpa pohon besar. “Kami langsung keluar rumah, takut roboh semuanya,” ujarnya.

Data dari BPBD Kabupaten Pandeglang mencatat, sedikitnya lima rumah rusak akibat cuaca ekstrem ini. Dua rumah mengalami rusak berat, sementara tiga lainnya rusak sedang. Pihak BPBD telah turun ke lokasi bersama Muspika untuk membantu warga terdampak dan membersihkan reruntuhan.

BPBD juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca buruk yang diperkirakan masih akan terjadi, terutama pada sore hingga malam hari.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut