get app
inews
Aa Text
Read Next : Kenapa Timnas Indonesia U-17 Tumbang 0-6 Dibantai Korea Utara? Ini 5 Penyebab Utamanya

Siap Tempur Lawan Korea Utara, Timnas U-17 Indonesia Siapkan Strategi Fleksibel!

Minggu, 13 April 2025 | 16:54 WIB
header img
Pemain Timnas Indonesia U-17 merayakan gol ke gawang Yaman dalam laga Piala Asia U-17 2025 di Jeddah. (Foto : X/TimnasIndonesia)

JEDDAH, iNewsPandeglang.id Timnas Indonesia U-17 siap bertarung menghadapi Korea Utara U-17 di babak perempatfinal Piala Asia U-17 2025. Duel ini akan digelar di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Arab Saudi, pada Senin malam, 14 April 2025.

Manajer Timnas U-17, Zaki Iskandar, menyebut strategi Garuda Asia akan bersifat fleksibel dan menyesuaikan kekuatan lawan. Tim asuhan Bima Sakti itu tak ingin terpaku pada satu skema, melainkan fokus pada hasil akhir.

“Skema bermain kami menyesuaikan dengan lawan yang dihadapi. Tentunya juga dengan kekuatan kami,” ujar Zaki, dikutip dari YouTube Sindonews, Minggu (13/4/2025).

Zaki juga menegaskan bahwa kunci utama di laga seperti ini adalah fokus dan meminimalkan kesalahan. Ia yakin tim yang bisa memanfaatkan peluang sekecil apa pun akan keluar sebagai pemenang.

“Tim yang minim kesalahan dan maksimal memanfaatkan peluang, itu yang akan menang dan jadi juara,” ucapnya.

Meski sudah mencapai target minimal yaitu lolos ke perempatfinal yang juga membuat Indonesia mengamankan tiket ke Piala Dunia U-17 2025, skuad Garuda Asia tak ingin berhenti sampai di sini.

Zahaby Gholy dan rekan-rekannya bertekad untuk tidak cepat puas dan ingin terus melangkah lebih jauh demi mengukir prestasi membanggakan di ajang Piala Asia U-17 2025. Pertandingan melawan Korea Utara akan menjadi ujian sesungguhnya bagi fleksibilitas strategi Timnas U-17.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut