PANDEGLANG, iNewsPandeglang, id - Awal tahun 2024 disugahkan beberapa Handphone murah namun dengan kualitas yang tidak kaleng-kelang. Bahkan kali ini kami akan memberikan informasi mengenai Infinix Hot 40 Pro yang harganya cuma 1 juta aja.
Keunggulan yang mereka tawarkan cukup menggiurkan. Karna, mempunyai kamera hingga 108 MP.
Tentunya hal ini emnunjukan bahwa infinix akan terus memberikan inovasi dan kualitas dalam produk yang mereka keluarkan, sekaligus menawarkan harga yang terjangkau.
Untuk kamu yang penasaran dengan spesifikasi dari handphone ini, simak artikelnya hingga selesai.
Berikut Spesifikasi Lengkap Infinix Hot 40 Pro
Rupanya Hanphone dari China ini dibekali dengan baterai 5.000 mAh dengan pengisian daya 33W, dan LCD 6,78 inci.
Panel ini dibatasi pada kecepatan refresh 90 Hz. Ia mendapat kecepatan touch sampling rate yang lebih baik hingga 270 Hz.
selain itu, handphone ini juga mempunyai chipset MediaTek Helio G99 yang dibuat dengan teknologi fabrikasi 6 nanometer.
Dalam hal pembaruan perangkat lunak, Infinix Hot 40 Pro akan mendapatkan satu kali update Android ke versi 14 serta menggunakan antarmuka pengguna XOS 13, yang merupakan karakteristik dari Infinix.
Varian Infinix Hot 40 Pro akan dilengkapi dengan opsi RAM dan penyimpanan internal yang besar, dengan kapasitas hingga 8 GB RAM dan 256 GB penyimpanan.
Bagian kamera Infinix Hot 40 Pro dilengkapi dengan kamera utama yang memiliki resolusi sangat tinggi, yaitu 108 megapiksel yang menghasilkan gambar yang sangat tajam.
Terdapat juga lensa sekunder dengan resolusi 0,8 megapiksel. Untuk kamera depan, kemungkinan akan memiliki resolusi hingga 32 megapiksel.
Dalam hal kemampuan perekaman video, Infinix Hot 40 Pro hanya mendukung perekaman video Full HD pada 30 FPS, baik untuk kamera depan maupun belakang.
Namun, penting untuk dicatat bahwa ponsel ini tidak dilengkapi dengan stabilisasi video giro Ace.
Ponsel ini juga menawarkan berbagai fitur yang cukup komprehensif, termasuk bluetooth 5.2 koneksi NFC, speaker stereo ganda, ruang pendingin vapor jack, audio 3,5 mm, slot kartu memory, USB-C 3.0 dan USB OTG.
Sebagai penutup, Infinix Hot 40 Pro telah dipasarkan secara internasional, untuk di Indonesia sendiri beskisar diantara Rp1,9 juta hingga Rp2,1 juta tergantung varian RAMnya.
Editor : Iskandar Nasution