get app
inews
Aa Text
Read Next : Cuaca Buruk di Pelabuhan Merak: Ratusan Truk Terjebak, Pengiriman Komoditi Terancam!

Mutasi Jajaran Polda Metro Jaya, AKP Wahyu Hidayat Jabat Kapolsek Teluk Naga Gantikan AKP Anggie

Sabtu, 06 Januari 2024 | 13:52 WIB
header img
Markas Polsek Teluk Naga. Foto: Dok

JAKARTA, iNewsPandeglang. id - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto melakukan mutasi dan rotasi jabatan di jajaran Polda Metro Jaya, mulai dari Kapolsek hingga Kasubdit. Ada 21 personel dimutasi dan dirotasi mendapat jabatan baru.

Perubahan ini tertuang dalam Surat Telegram nomor ST/4/|/KEP./2024 tanggal 4 Januari 2024 yang ditandatangani oleh Karo SDM Polda Metro Jaya, Kombes Langgeng Purnomo.

Salah satu personel mendapat penugasan baru adalah AKP Wahyu Hidayat dari Kasubnit 5 Unitreskrim Polsek Metro Penjaringan diangkat menjadi Kapolsek Teluk Naga.

AKP Wahyu Hidayat menggantikan AKP Anggie Agus Putra dari Kapolsek Teluk Naga menjadi Panma Yanma Polda Metro Jaya dalam rangka pemeriksaan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, membenarkan adanya mutasi dan rotasi jabatan tersebut. Ia mengatakan bahwa mutasi dan rotasi jabatan ini dilakukan dalam rangka tour of duty dan penyegaran struktur organisasi guna memberikan pelayanan dan perlindungan yang lebih baik kepada masyarakat.

“Mutasi dan rotasi jabatan ini merupakan hal yang biasa dalam organisasi Polri. Hal ini dilakukan untuk penyegaran dan peningkatan kinerja organisasi,” kata Trunoyudo.

Ia berharap dengan adanya mutasi dan rotasi jabatan ini, para pejabat yang baru dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas dan tanggung jawabnya. Ia juga berharap para pejabat yang baru dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut