get app
inews
Aa Read Next : Serunya Mengisi Liburan Sekolah, Anak-Anak SD Diajarkan Polisi Cara Berenang di Sungai

Jelang Tahun Baru, Jalur Menuju Objek Wisata Pantai di Pandeglang Alami Kemacetan

Minggu, 31 Desember 2023 | 18:52 WIB
header img
Menjelang malam tahun baru 2024, volume kendaraan menuju objek wisata di Kabupaten Pandeglang meningkat 30 persen. Foto iNews/Iskandar Nasution

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Menjelang malam tahun baru 2024, volume kendaraan menuju objek wisata di Kabupaten Pandeglang meningkat 30 persen. Kondisi ini menyebabkan kemacetan.

Pantauan di lokasi pada Minggu (31/12/2023) sore, suasana arus lalulintas di jalan raya Pandeglang-Labuan, terutama di persimpangan Cipacung, Kecamatan Kadu Hejo, Kabupaten Pandeglang, Banten, mengalami kemacetan. Kendaraan pribadi dari luar kota, seperti Jakarta hingga Bogor dan Bandung, mendominasi wilayah tersebut.

Sementara itu, sejumlah wisatawan terlihat memadati objek wisata pantai di sepanjang pantai di Kecamatan Carita, Pandeglang. Sebagian pengunjung sengaja datang untuk menghabiskan waktu di pinggir pantai.

Kasat Lantas Polres Pandeglang, AKP Made Hendra Kusumanata, menyatakan bahwa kemacetan di sepanjang jalan raya Pandeglang-Labuan disebabkan oleh peningkatan volume kendaraan menuju objek wisata di Kabupaten Pandeglang, menjelang tahun baru 2024.

Ia mencatat adanya peningkatan volume kendaraan sekitar 25 hingga 30 persen dibanding saat libur Natal beberapa waktu lalu. "Untuk mengurangi kemacetan di area persimpangan, Sat Lantas Polres Pandeglang menerapkan sistem satu jalur," katanya.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut