JAKARTA, iNewsPandeglang.id - Sidang perceraian Nathalie Holscher dan Sule akan segera menemui titik akhir. Setelah sidang lanjutan yang beragendakan saksi digelar pada Rabu (3/8/2022) di Pengadilan Agama Cikarang, pekan depan, nasib rumah tangga mereka bakal ditentukan majelis hakim.
"Keputusannya minggu depan, tanggal 10 (Agustus)," kata Madha Besar Surya kuasa hukum Nathalie Holscher usai sidang.
Madha menerangkan, bahwa keputusan cerai menjadi kesepakatan antara Nathalie Holscher dan Sule. Sebab pada mediasi di awal sidang pun berakhir gagal.
"Ternyata, mediasinya gagal, tidak ada kata sepakat dan tidak bisa melanjutkan hubungan," terang Madha.
Rupanya salah satu penyebab perceraian Sule dan Nathalie Holscher adalah cekcok. Hal itu diungkapkan oleh kuasa hukum Sule, Bahyuni.
"Keterangan saksi itu menyampaikan bahwa beberapa kali ada perselisihan. Cuma kan saksi juga tidak menyampaikan penyebabnya Detailnya seperti apa Karena itu menyangkut privasi kang sule maupun pihak Nathalie," pungkas Bahyuni.
Sementara itu, Bahyuni berujar bahwa pihaknya dan pihak Nathalie Holscher telah melakukan segala upaya untuk mempersatukan mereka kembali.
Sayangnya, pasangan yang menikah sejak 2020 itu keukeuh ingin bercerai.
"Sampai terakhir kami selaku kuasa hukum tetap menyarankan untuk bersatu lagi tapi kang Sule punya pendirian dan pandangan sendiri jadi itu yang terbaik," pungkas Bahyuni.
Editor : Iskandar Nasution