Logo Network
Network

Tradisi Festival Bubur Asyura Meriahkan Peringatan 10 Muharam 1446 H di Pandeglang

Iskandar Nasution
.
Kamis, 18 Juli 2024 | 10:20 WIB

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Guna mempertahankan tradisi, warga Desa Bandung, Kecamatan Banjar, Pandeglang, Banten, menggelar festival pembuatan Bubur Asyura. Bubur ini juga dikenal dengan Bubur Suro dan biasanya disajikan saat memasuki Tahun Baru Islam atau tanggal sepuluh Muharam.

Festival Bubur Asyura di Desa Bandung, Kecamatan Banjar, Pandeglang, Banten, merupakan tradisi tahunan yang bertujuan untuk memperingati tanggal 10 Muharam dalam kalender Islam.

Bubur Asyura, atau Bubur Suro, biasanya dibuat dan disajikan saat Tahun Baru Islam sebagai bentuk syukur dan kebersamaan warga. Tradisi ini juga melibatkan gotong-royong dalam pembuatan bubur, yang terdiri dari berbagai bahan dan rempah-rempah, menunjukan keragaman budaya dan semangat kebersamaan masyarakat setempat.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Berita iNews Pandeglang di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.