JAKARTA, iNewsPandeglang.id – FIFA resmi merilis jadwal dua pertandingan terakhir Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tim Garuda akan menghadapi China dan Jepang dalam laga krusial yang akan menentukan nasib mereka menuju Piala Dunia.
Menurut jadwal yang dirilis di situs resmi FIFA, laga melawan Timnas China akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 5 Juni 2025 pukul 20.45 WIB. Pertandingan ini menjadi laga kandang terakhir Indonesia di Grup C.
Lima hari berselang, tepatnya pada 10 Juni 2025, Indonesia akan menantang Jepang di Suita City Football Stadium, Jepang. Kick-off dijadwalkan pukul 17.35 WIB. Ini menjadi laga penutup Indonesia di babak ketiga kualifikasi.
Dua laga ini sangat penting karena akan menjadi penentu posisi Indonesia di klasemen akhir Grup C. Saat ini, Indonesia berada di posisi keempat dengan 9 poin, hanya terpaut 1 angka dari Arab Saudi di peringkat ketiga dan 3 poin dari Australia di posisi kedua. Sementara Jepang sudah dipastikan lolos dengan 19 poin dan berada nyaman di puncak klasemen.
Hanya dua tim teratas dari masing-masing grup yang akan lolos langsung ke Piala Dunia 2026, sementara tim peringkat ketiga harus melalui babak keempat. Itu sebabnya, laga melawan China dan Jepang akan menjadi pertarungan hidup-mati bagi Timnas Indonesia.
Pelatih Patrick Kluivert kini memiliki waktu sebulan untuk mematangkan strategi. Harapan seluruh rakyat Indonesia kini tertumpu pada dua laga ini yang bisa membuka pintu sejarah bagi Garuda tampil perdana di panggung Piala Dunia senior.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait