PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id – Film tentang perselingkuhan selalu berhasil menarik perhatian penonton dengan cerita penuh emosi dan konflik rumah tangga yang rumit. Dari Layangan Putus hingga Surga yang Tak Dirindukan, kisah cinta terlarang ini kerap membuat penonton ikut terbawa perasaan.
Kini, film bertema serupa kembali hadir. La Tahzan, yang dijadwalkan tayang pada 28 Mei 2025, siap mengaduk-aduk emosi penonton dengan cerita tentang pengkhianatan dalam rumah tangga. Selain itu, film Norma: Antara Mertua dan Menantu yang akan rilis pada Lebaran 2025 juga menawarkan kisah perselingkuhan yang tidak kalah mengejutkan.
Berikut daftar film bertema perselingkuhan yang sukses menyita perhatian dan bikin emosi penonton!
Surga yang Tak Dirindukan
Film ini mengisahkan Arini (Laudya Cynthia Bella) dan Pras (Fedi Nuril), pasangan suami istri yang hidup bahagia bersama anak mereka. Namun, segalanya berubah ketika Pras menikah diam-diam dengan Meirose (Raline Shah) demi menyelamatkan hidupnya. Keputusan Pras ini menghancurkan kebahagiaan rumah tangganya dan membuat Arini harus menghadapi kenyataan pahit.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait