Cuaca Panas dan Terik, Damkar Tiba-tiba Siram Antrean Pemudik Motor di Pelabuhan Ciwandan

Iskandar Nasution
petugas pemadam kebakaran (Damkar) milik PT Pelindo di Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten, menyiram air ke arah para pemudik yang tengah mengantri. Foto iNews/Iskandar Nasution

CILEGON, iNewsPandeglang.id - Cuaca yang panas dan terik mendorong  petugas pemadam kebakaran (Damkar ) milik PT Pelindo di Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten, menyiram air  ke arah para pemudik sepeda motor yang tengah mengantri untuk memasuki kantung parkir. Tindakan ini dilakukan untuk memberikan efek sejuk kepada para pemudik yang tengah berdesakan saat mengantri untuk masuk ke kapal.

Pantauan di lokasi pada Minggu (7/4/2024) aksi petugas pemadam kebakaran tersebut terlihat saat mereka menyemprotkan meriam air ke kumpulan pemudik yang tengah mengantri di kantung-kantung parkir. 

Para pemudik harus mengantri selama lebih dari satu jam di tengah cuaca panas matahari. Sambil menyalakan klakson, para pemudik berharap dapat segera masuk ke kapal yang akan menyebarkan mereka ke tempat tujuan. Suasana sempat riuh karena pemudik di bagian belakang berteriak meminta segera dibukanya pintu agar mereka dapat masuk ke dermaga.

Menurut seorang pemudik bernama Wawan Gunawan, tahun ini jumlah pemudik sangat membludak dan pihak pelabuhan terkesan kurang responsif terhadap kondisi di lapangan. "Banyak pemudik yang kepanasan karena tidak ada tempat berteduh dari terik matahari. Mereka harus mengantri hingga berjam-jam lamanya, yang akhirnya membuat mereka kelelahan," ujarnya.

Warga berharap pihak terkait dapat mengantisipasi lonjakan pemudik dan menyiapkan kantung parkir dengan tenda yang memadai agar pemudik tidak kepanasan.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network