PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Sebuah tempat makan unik di Pantai Teluk Batako, Kecamatan Labuan, Pandeglang, Banten menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Bagaimana tidak, pengunjung bisa membeli ikan sendiri dari nelayan,kemudian membakarnya di tempat jasa pembakaran ikan.
Dengan pemandangan laut di pinggir pantai, menikmati hidangan serba hasil laut terasa lebih nikmat. Diketahui, tempat makan di pinggir laut ini menjadi saksi sejarah terjadinya bencana Tsunami 2018 lalu.
Pengunjung disini dapat memilih ikan dari nelayan langsungusai mereka mencari ikan di laut. Ikan segar dengan aneka lalapan menjadi menu andalan para pecinta kuliner makanan laut.
Kuliner di pinggir laut Pantai Teluk Batako Labuan, Pandeglang pengunjung bisa beli sendiri jenis ikan di nelayan setempat dan dibakar di Jasa Bakar Ikan. Foto iNews/Iskandar Nasution
Namun jika pengunjung tidak ingin repot-repot memilih ikan, di tempat ini juga ada jasa membakar ikan, menyiapkan lalapan serta nasidengan harga Rp25 ribu untuk satu kilogram ikan, pengunjung sudah dapat menikmati kuliner laut lengkap dengan sambal khas Labuan.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait