Pangdam III Siliwangi Pimpin Sertijab, Marsma TNI Yudi Bustami Jadi Kasgartap

A. Supriyono
Pangdam III Siliwangi Pimpin Sertijab, Marsma TNI Yudi Bustami Jadi Kasgartap. Foto Istimewa

BANDUNG, iNewsPandeglang.id - Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo memimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Staf Garnisun Tetap (Kasgartap) II/Bandung dari Marsma TNI Sentot Adhi Kurnianto  kepada Marsma TNI Yudi Bustami di Mako Gartap II/Bandung Jalan  Nias No. 03, Kota Bandung pada  Kamis, (25/05/2023).

Hal tersebut sebagaimana disampaikan dalam keterangan resmi diterima, acara Sertijab Kasgartap II/Bandung ditandai dengan penanggalan dan pemasangan tanda jabatan serta penandatanganan naskah berita acara serah terima jabatan dan penandatanganan pakta integritas.

Dalam sambutannya, Pangdam III SIliwangi yang juga selaku Dangartap II/ Bandung berpesan agar seluruh jajaran terus membangun komunikasi yang baik, menghilangkan ego untuk menciptakan satu konsep yang baru, serta mengajak seluruh komponen untuk tetap berkomitmen terhadap suatu tujuan pembangunan. Terhadap fungsi masing-masing diharapkan dapat menerima tiap masukan.

"Kita harus mempunyai progres dalam tujuan kita melaksanakan tugas, kemudian membangun komunikasi yang baik serta dapat membantu Gartap baik oleh pemerintah daerah, swasta dan tokoh masyarakat karena pada prinsipnya TNI hanya satu," ucapnya.

“Selamat kepada Kasgartap yang baru dan selamat jalan kepada Marsma TNI Sentot Adhi Kurnianto. Silaturahmi dan komunikasi yang sudah dijalin tetap dipertahankan serta dijaga dengan sebaik- baiknya,” tuturnya Mayjen Kunto lagi.

Sementara itu, Marsma TNI Sentot Adhi Kurnianto menyampaikan terima kasih atas kerjasama dan dukungan semua pihak selama menjalankan tugas di wilayah Garnisun Bandung. Banyak hal yang menjadikan pelajaran terkait komunikasi serta koordinasi dengan semua jajaran dan instansi yang ada di Bandung dan sekitarnya.

“Kerjasama dan koordinasi yang terjalin sangat mendukung suksesnya dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh Kogartap II/Bandung,” ujar Marsma TNI Sentot.

Pada kesempatan itu juga, Kasgartap II/Bandung mengharapkan dukungan dari semua pihak, baik dari jajaran Pemerintah Daerah maupun masyarakat Bandung dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Kegarnisunan. 

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut turut hadir dalam  Kapolda Jabar, Dankopasgat, Irdam III/Slw, Kapok Sahli Pangdam III/Slw, Wadan Kopasgat, Wadan Koharmatau, Kakordos Seskoau, Asops Kaskogartap II/Bdg, Asmin Kaskogartap II/Bdg, Dandim 0618/Kota Bandung, Danlanal Bandung, Danlanud Husein Sastranegara, Deputi Pam PT KAI, Kapolrestabes Bdg dan Ketua Dharma Pertiwi Daerah C serta para undangan lainnya.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network