JAKARTA, iNewsPandeglang.id - Kita seringkali mendengar tentang artis keturunan bule, seperti artis keturunan inggris, jerman maupun negara eropa lainnya. tapi tahukah kamu? artis tanah air juga banyak yang merupakan keturunan India. Beberapa nama artis tersebut merupakan aktor senior, presenter, model hingga vokalis band ternama.
Penasaran siapa saja mereka? berikut 5 artis berdarah India dirangkum dari berbagai sumber.
1. Kimmy Jayanti
Artis Indonesia keturunan India yang pertama adalah Kimmy Wijayanti. Model sekaligus artis kelahiran medan 1991 ini memiliki darah keturunan india. Presenter ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia season pertama ini memiliki ayah dan ibu keturunan india, Jayakrisna dan Jayakumari.
2. Jeremy Thomas
Aktor senior Jeremy Thomas rupanya juga keturunan India. Raja sinetron era 90-an ini memiliki ayah keturunan India, sementara sang ibu merupakan keturunan Filipina dan Belanda.
3. Ayu Azhari
Artis keturunan India selanjutnya adalah Ayu Azhari. Bintang sinetron Putri Duyung ini sangat populer pada tahun 2000-an. Abdullah Azhari Khairani, ayah kandung dari artis cantik berhidung mancung ini memiliki darah keturunan India.
4. Najwa Shihab
Siapa yang tak kenal Najwa Shihab? presenter, jurnalis sekaligus aktivis yang terkenal akan keberaniannya mengkritik pemerintah ini ternyata memiliki darah keterunan India. Tak hanya itu, Najwa juga memiliki darah campuran lainnya, seperti Arab, Bangladesh, Nepal, dan Tamil.
5. Ariel Noah
Selama ini mungkin publik mengenal Ariel Noah berdarah Indonesia asli, tapi ternyata vokalis band asal Bandung tersebut memiliki darah India dalam dirinya, hal ini terungkap saat artis kelahiran 1981 ini mengikuti tes DNA dalam sebuah riset Penelusuran Leluhur Orang Indonesia Asli.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait