10 Contoh Teks Pidato Persuasif Singkat, Cocok Untuk Kalangan Pelajar

Inas Rifqia Lainufar
Presiden pertama Indonesia, Soekarno dikenal sebagai tokoh yang paling hebat dalam menyampaikan pidato(Foto: doc iNews.id)

JAKARTA, iNewsPandeglang.id – 10 contoh teks pidato persuasif singkat bisa kamu dapatkan pada artikel kali ini. Sesuai dengan namanya, pidato persuasif merupakan pidato yang disampaikan dengan tujuan untuk mempengaruhi atau mengajak kepada suatu hal.

Biasanya, pidato persuasif akan berisi kalimat-kalimat yang dapat membangkitkan emosi pendengar agar menyetujui atau meyakini topik tertentu yang disampaikan.

Dengan demikian, dibutuhkan kemampuan merangkai kata yang baik untuk dapat membuat teksnya.

Adapun contoh teks pidato persuasif singkat yang patut untuk disimak adalah sebagai berikut. Contoh teks pidato persuasif

1. Tentang lingkungan

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yth. Ibu/Bapak guru dan wali kelas serta teman-teman sekalian yang saya cintai.

Marilah kita bersama-sama memanjatkan puji dan syukur kita kehadirat Allah SWT karena berkah dan karuniaNya membuat kita semua dapat berkumpul dalam keadaan sehat wal’afiat pada hari yang cerah ini.

Teman-teman yang saya banggakan, pertama-tama perlu kita sadari bahwa lingkungan adalah tempat menggantungkan hidup bagi kita semua, umat manusia. Maka kita harus menjaga lingkungan kita baik-baik agar bumi menghasilkan keuntungan bagi kita, bukan kerugian bahkan bencana bagi kita.

Salah satu cara agar lingkungan tidak memberikan bencana bagi kita adalah menjaga kebersihan lingkungan. Dalam menjaga kebersihan lingkungan maka kita harus mengetahui terlebih dahulu apa arti kebersihan lingkungan.

Arti kebersihan lingkungan yang sesungguhnya adalah suatu keadaan dimana lingkungan tersebut adalah layak untuk ditinggali manusia, dimana keadaan kesehatan manusia secara fisik dapat terjaga. Maka kita harus menjaga kebersihan lingkungan agar tercipta kehidupan yang layak dan sejahtera.

Teman-teman yang berbahagia,

Menjaga kebersihan lingkungan adalah cara terbaik dalam mencegah berbagai penyakit yang mengintai pada musim hujan seperti sekarang. Menjaga kebersihan lingkungan dapat dimulai dari membersihkan sekolah kita tercinta. Apabila sekolah kita bersih, maka orang lainpun tak segan untuk mencontoh kebiasaan baik kita dalam membersihkan sekolah kita ini. Dan kita sebagai penghuni sekolah ini juga terkena dampak positifnya yaitu kegiatan belajar mengajar menjadi nyaman karena lingkungan sekolah kita bersih.

Saya rasa cukup sekian pidato yang dapat saya sampaikan, apabila ada salah kata ataupun hal-hal kurang berkenan saya mohon maaf dan terima kasih.

2. Tentang kesehatan

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang saya hormati, Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru, dan teman-teman yang saya cintai.

Marilah kita panjatkan puji syukur atas kehadirat Allah SWT karena sampai saat ini kita masih dalam keadaan sehat wal afiat. Pandemi virus corona saat ini sedang mengalami kenaikan kembali yang cukup tinggi di beberapa daerah di Indonesia.

Cepatnya penyebaran virus ini membuat masyarakat semakin khawatir dan cemas karena jumlah korban yang terpapar semakin hari semakin meningkat. Untuk mencegah penyebaran virus corona kita perlu melakukan beberapa hal sederhana diantaranya: Penggunaan masker kembali jika beraktivitas di luar rumah atau berada di kerumunan. Kurangi bepergian jauh. Biasakan mencuci tangan sebelum makan. Hindari kerumunan orang dan jaga jarak. Menjaga pola makan dan mengkonsumsi vitamin.

Mari bersama-sama kita cegah penyebaran virus corona dengan melaksanakan protokol kesehatan, menjaga pola hidup sehat demi imunitas tubuh yang kuat.

Demikian pidato saya mohon maaf atas segala kekurangan.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

3. Tentang motivasi untuk selalu menjadi pribadi yang lebih baik

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang saya hormati, Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru, dan teman-teman yang saya cintai.

Marilah kita panjatkan puja serta puji dan syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kehadiratnya yang selalu senantisa mengirim banyak limpahan rahmat, karunia dan keberkahan kepada kita semua sebagai umatnya.

Sholawat beriring salam yang tak lupa dan tak hentinya pula kita haturkan kepada junjungan dan pemimpin kita Nabi besar Muhammad SAW yang selalu kita nantikan syafaat dari beliau pada kehidupan setelah meninggalkan bumi ini.

Menempuh pendidikan yang tinggi juga penting untuk bisa menambah ilmu, seperti mengatur keuangan, mengatur manajemen bisnis serta masih banyak lagi yang kita dapatkan dengan menempuh pendidikan yang lebih tinggi seperti pengalaman yang berharga dan menemukan teman baru.

Untuk para pencari kerja yang sudah lama menunggu panggilan dari lamaran yang telah berapa kali tak terhitung banyaknya telah dikirim, mari bangkit mulai dengan membangun lapangan kerja baru dengan mulai berbisnis.

Mari motivasi diri untuk selalu melakukan hal yang bermanfaat, melakukan hal yang bisa membuat diri lebih baik dari sebelumnya dan memberi cambukan bagi diri bahwa untuk mendapat kerja bukan hanya dengan mengharapkan kerja dari yang orang lain berikan, yakinkan diri bahwa kalian mampu mendirikan usaha sendiri.

Sekian mungkin yang dapat saya sampaikan, pesan saya pikirkan dan bertindak pada apapun yang menurut kalian berpeluang untuk sukses. Semoga apa yang telah saya sampaikan ini dapat bermanfaat bagi kita semua dan untuk kesalahan yang saya sengaja maupun yang tidak saya sadari saya mohon maaf serta terima kasih. Saya akhiri.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

4. Tentang menghindari diri pergaulan bebas

Assalamualaikum Wr. Wb,

Yang saya hormati, Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru, dan teman-teman yang saya cintai. 

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan ridho-Nya sehingga kita semua diberi kesempatan untuk berkumpul disini dan pada hari ini saya akan menyampaikan pidato mengenai motivasi diri.

Teman-teman yang saya cintai.

Kita tahu bahwa masa muda adalah masa yang sangat labil. Mudah dipengaruhi oleh banyak faktor baik positif maupun negatif. Biasanya faktor negatiflah yang lebih cepat diserap dan tentunya akan berakibat buruk terhadap kehidupan dimasa yang akan datang.  Untuk itu sudah seharusnya kita sebagai generasi penerus bisa memilah mana yang terbaik untuk hidup kita. 

Bisa kita lihat di berbagai media, baik media cetak maupun elektronik, juga di dalam kehidupan sehari-hari. Tingkah laku mereka sangat tidak terpuji. Mereka ada yang hamil diluar nikah, ikut geng motor, bolos sekolah, ada yang jadi pecandu narkoba dan lain sebagainya. Sehingga generasi kita tercoreng oleh tingkah generasi muda yang tidak bertanggung jawab.

Teman-teman yang saya banggakan.

Kita sebagai generasi muda yang masih diberi kesadaran sudah seharusnya saling mengingatkan akan bahaya-bahaya pergaulan bebas diatas. Jangan sampai kita jadi korban namun kita sendiri tidak merasa bahwa kita jadi korban. Bukan saatnya lagi kita tidak punya pendirian.

Kita harus punya prinsip dalam hidup, kita harus mandiri dan mampu membawa diri sehingga bukan kita yang menjadi korban jaman ataupun lingkungan melainkan kita mampu membawa perubahan bagi masyarakat. Sudah saatnya kita bangkit dan tunjukan bahwa kita mampu. Kita pastikan bahwa kita bukan generasi muda yang hanya bisa menjadi beban orangtua saja.

Demikian yang bisa saya sampaikan. Kurang lebihnya saya mohon maaf jika ada salah kata.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

5. Tentang kedisiplinan

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang saya hormati, Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru, dan teman-teman yang saya cintai. 

Pada kesempatan kali ini, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT atas rahmat dan karunia yang Dia berikan, sehingga kita bisa berkumpul di pagi hari yang cerah ini. Di pagi hari ini, Bapak akan menyampaikan pidato tentang pentingnya kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam melakukan apapun, hendaknya kita selalu bersikap disiplin. Hal tersebut perlu dilakukan karena sangat bermanfaat bagi kehidupan kita dan orang lain. Dengan memiliki sikap disiplin, segala aktivitas yang kita lakukan akan berjalan dengan tertib dan lebih teratur. Oleh karena itu, biasakan bersikap disiplin karena kedisiplinan dapat membuat kita menjadi pribadi yang kokoh dan taat pada aturan atau norma yang berlaku.

Kedisiplinan juga membuat kegiatan belajar mengajar dapat berjalan dengan lancar, dan membuat siswa yang disiplin akan menjadi panutan bagi siswa-siswa lainnya. Kedisiplinan mesti kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari, tak terkecuali di lingkungan sekolah.

Adapun bentuk kedisiplinan yang bisa dilakukan di sekolah antara lain datang ke sekolah tepat waktu, mengerjakan Pekerjaan Rumah (PR) yang ditugaskan guru tepat waktu dan dikerjakan di rumah masing-masing, menaati peraturan sekolah, mengikuti pelaksanaan upacara bendera, melakukan piket sesuai jadwal, dan selalu berdoa sebelum dan sesudah belajar.

Oleh karena itu, marilah murid-muridku mesti bisa menerapkan kedisiplinan di dalam diri masing-masing terutama saat di lingkungan sekolah. Sebab, hal itu sangat bermanfaat baik bagi diri sendiri, bagi orang lain maupun bagi sekolah.

Demikianlah yang dapat saya sampaikan dalam pidato kali ini.

Kurang lebihnya, Wassalamualaikum Wr. Wb.

6. Tentang menghindari narkoba

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang saya hormati, Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru, dan teman-teman yang saya cintai.  Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat-Nya sehingga kita dapat berkumpul disini dan pada hari ini saya akan menyampaikan pidato tentang Narkoba.

Di Indonesia jumlah pengguna narkoba begitu besar, karena lemahnya penegakan hukum di Indonesia para pengedar internasional dapat bekerja sama dengan warga negara Indonesia dan memperoleh keuntungan yang besar. Penyalahgunaan Narkotika dan zat aditif lainnya itu tentu membawa dampak yang luas dan kompleks.

Sebagai dampaknya antara lain perubahan perilaku, gangguan kesehatan, menurunnya produktivitas kerja secara drastis, kriminalitas dan tindak kekerasan lainnya. Penyalahgunaan narkoba dapat dicegah melalui program-program diantaranya mengikuti kegiatan-kegiatan sosial, tidak bergaul dengan pengguna atau pengedar narkoba, tidak mudah terpengaruh ajakan atau rayuan untuk menggunakan narkoba.

Pengguna narkoba biasanya lebih didominasi oleh para remaja dan anak sekolah. Untuk itu marilah kita hindari dan jauhi serta ikut memberantas penggunaan narkoba.

Demikianlah pidato yang dapat saya sampaikan apabila ada kesalahan dalam bertutur kata, saya mohon maaf. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih dan saya akhiri.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

7. Tentang bahaya merokok

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang saya hormati, Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru, dan teman-teman yang saya cintai. 

Sebelumnya saya ucapkan terima kasih kepada panitia yang telah memberikan kepercayaan kepada saya untuk menyampaikan pidato singkat ini dalam rangka mewujudkan hari bebas rokok ini menjadi benar-benar bisa menjadi hari yang terbebas dari asap rokok selamanya.

Bukan menjadi rahasia umum lagi dan tidak harus dipungkiri lagi kalau dikalangan para perokok sebetulnya sudah mengetahui ataupun merasakan dampaknya dari bahaya merokok tersebut, namun mereka seolah menutup mata dengan bermacam alasan, Padahal, asap rokok secara ilmiah sudah terbukti menyebabkan setidaknya 25 jenis penyakit. Artinya, saat berbagai negara termasuk negara berkembang memperketat peraturan soal rokok untuk melindungi kesehatan rakyatnya, namun Indonesia justru menjadi surga bagi industri rokok.

Meskipun sudah banyak perda-perda yang dikeluarkan dan sudah banyak peraturan dan larangan yang telah diberlakukan, misalnya “Larangan Merokok Ditempat Umum”, tapi tidak sedikit pula atau banyak para perokok tidak mentaati peraturan yang telah berlaku tersebut.

Oleh karena itu, kita sebagai warga negara yang baik dan juga peduli akan kesehatan, marilah kita wujudkan hidup sehat tanpa asap rokok diawali dari diri kita sendiri. Mudah-mudahan di hari bebas tembakau sedunia ini, kita akan lebih menyayangi diri kita sendiri dengan dimulai dari menyehatkan diri sendiri. Mohon maaf jika ada kata-kata yang kurang berkenan.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

8 .Tentang cinta tanah air

Assalamualaikum wr. wb.  Salam sejahtera bagi kita semua. 

Kepada Bapak guru yang saya hormati dan teman-teman yang berbahagia. 

Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat dan rahmat-Nya, sehingga kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat wal'afiat. 

Teman-teman yang berbahagia, seperti yang kita ketahui, Indonesia Adalah negeri yang terkenal dengan keanekaragamannya. Terdapat ratusan bahkan ribuan suku bangsa ada disini. Setiap suku memiliki budaya yang berbeda-beda. Di era globalisasi ini, budaya-budaya barat perlahan-lahan masuk keIndonesia dan berkembang dengan pesat. Kita sebagai generasi muda akan lebih menyukai budaya barat daripada budaya asli kita sendiri.

Kita seakan lebih percaya diri dan merasa lebih gaul jika meniru budaya barat. Teman-teman yang berbahagia, banyak cara yang dapat kita lakukan untuk mewujudkan rasa cinta kita terhadap bangsa Indonesia ini, salah satunya yaitu melestarikan budayanya dengan lebih mengenal dan memahami budaya yang dimiliki bangsa Indonesia ini. 

Akhir kata, marilah kita cintai tanah air kita ini. Indonesia telah memberikan banyak sesuatu kepada kita, sekarang giliran kita untuk memberi sesuatu kepadanya. 

Sekian yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Terima kasih atas perhatiannya. 

Wassalamualaikum wr. wb.

9. Pidato perpisahan sekolah

Salam sejahtera, semuanya.

Hadirin yang saya hormati, pertama-tama mari kita bersyukur kepada Tuhan yang Maha Esa karena atas izin-Nya, kita bisa berada di acara perpisahan sekolah dalam keadaan sehat. Teman-teman, tidak terasa waktu telah berlalu dengan cepat.

Hari ini kita sedang bersiap-siap menuju gerbang perpisahan untuk menuju perjalanan kehidupan yang baru. Perpisahan ini bukanlah akhir dari segalanya. Biarkan semua yang kita pelajari di sekolah menjadi pedoman yang kita pegang seumur hidup.

Biarkan masa-masa yang kita lalui selama memandu ilmu di sini menjadi kenangan yang selalu kita ingat sampai tua. Di mana ada perjumpaan, pasti ada perpisahan. Semoga perpisahan ini tidak mengakhiri pertemanan yang sudah kita semua jalin.

Saya, mewakili seluruh siswa-siswi juga ingin berterima kasih kepada guru-guru dan staf yang sudah membina kami sampai sekarang. Sampai berjumpa lagi di masa depan, wahai kawan-kawanku. Semoga kita selalu berada di jalan-Nya dan semua cita-cita kita tercapai.

10. Tentang anjuran bijak bermedia sosial

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang saya hormati, Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Guru, dan teman-teman yang saya cintai. 

Bapak-bapak/ibu-ibu beserta rekan-rekan yang saya hormati, ertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur kepada Tuhan yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya kepada kita semua sehingga kita dapat berkumpul ditempat ini, saya ucapkan banyak terimakasih atas kesempatan yang telah diberikan untuk menyampaikan sebuah pidato tentang dampak atau pengaruh media sosial terhadap anak anak remaja, lingkungan, orang tua, maupun terhadap diri kita sendiri.

Maka daripada itu saya sarankan agar lebih berhati-hati dalam memilih teman, batasi orang-orang yang akan kita Add atau tambahkan. Pilihlah orang-orang yang memang betul-betul mengenal kita. jangan sembarangan menambahkan atau menerima orang-orang belum benar-benar kita kenal, apalagi mereka-mereka yang menggunakan nama samaran.

Alangkah bijaknya kalau kita lebih memprioritaskan diri kita kedalam hal-hal yang lebih positif dalam menggunakan jejaring pertemanan itu. Kita harus lebih bijak dalam menggunakannya. Kita juga harus lebih memahami arti atau manfaat dari media sosial tersebut.

Janganlah kita sampai lupa akan segala sesuatu dikarenakan facebook tersebut. Kita lupa akan waktu, lupa akan saudara, teman yang sudah pasti keberadaannya sejak dulu dan selalu menemani kita disaat kita belum mengenal media sosial. 

Terimakasih atas waktu dan kesempatan yang telah diberikan kepada saya di kesempatan yang berbahagia ini.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Itulah 10 contoh teks pidato persuasif yang bisa kamu jadikan inspirasi. Semoga bermanfaat.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network