Geger Temuan Bayi Mungil Dalam Boks Kardus Mie Instant, Ayah Kandung Diamankan Polisi

Tim Redaksi iNewsPandeglang.id
Geger Temuan Bayi Mungil Dalam Boks Kardus Mie Instant, Ayah Kandung Diamankan Polisi. (Foto : Istimewa)

BOGOR, iNews.id – Sesosok bayi mungil jenis kelamin perempuan menggegerkan warga Kampung Kandang Desa Semplak Barat Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor, Jumat (8/7/2022).

 

Pasalnya, bayi mungil tersebut ditemukan tergeletak begitu saja didepan salah seorang warga, posisi badan terbungkus kain tersimpan dalam boks kardus mie instant dalam kondisi hidup, diduga sengaja dibuang oleh seseorang.

 

Menurut keterangan warga dugaan bayi mungil tersebut sengaja dibuang karena kedua orangtuanya panik dan tidak sanggup merawatnya.Temuan bayi mungil itupun langsung dilaporkan warga pada pihak Kepolisian Sektor Kemang yang langsung menerjunkan aparat guna mengevakuasi sang bayi.

 

Polisi pun bergerak cepat, dari keterangan saksi warga di lokasi, polisi mengidentifikasi diduga pelaku yang tak lain ayah kandung sang bayi.

 

Saat dimintai keterangan, pelaku mengaku awalnya akan menitipkan bayi hasil hubungan gelapnya itu ke pihak keluarga namun dia takut menjadi aib, akhirnya ia titipkan di rumah warga.

 

Kapolsek Kemang Kompol Ari Trisnawati menerangkan kronologi penemuan bayi tersebut, berawal dari laporan warga. Warga sebelumnya sempat melihat ada seorang pria tidak dikenal meletakkan boks kardus mie instant didepan rumah salah seorang warga. Namun warga tidak terlalu curiga bahkan tidak menyangka jika didalamnya ada sesosok bayi.

 

"Keterangan warga ada seorang pria menyimpan boks kardus berisi bayi tersebut, belum diketahui motifnya mungkin panik tidak mampu merawat. Kita sudah selidiki seorang sudah kita amankan juga sang bayi sudah kita evakuasi," ujar Kapolsek Kemang.

 

Sementara itu kabar penemuan bayi mungil tersebut sampai ke jajaran Dinas Sosial setempat yang langsung mendatangi Mapolsek Kemang untuk berkoordinasi.

 

Terkait keberadaan bayi, Petugas Dinas Sosial Nurhayanti mengatakan pihaknya akan mengurus segala sesuatunya setelah ada persetujuan dari orang tua juga pihak Kepolisian.

 

"Kita aka urus bayi ini kalau orang tuanya gak mampu menghidupinya, dengan syarat setelah ada perjanjian sebelumnya dari berbagai pihak," kata Nurhayanti.

 

Hingga kini sang bayi masih dalam penanganan pihak Polsek Kemang sementara pelaku yang juga merupakan ayah kandung bayi diamankan guna menjalani pemeriksaan.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network